Beberapa orang seringkali melakukan hal yang berulang dengan membelanjakan uang untuk hal-hal yang kecil. Meskipun kecil, jika hal tersebut dilakukan secara berulang kali, maka akan sangat mempengaruhi kondisi keuangan Anda.

Jika Anda ingin menghemat uang dan menghindari beberapa pengeluaran kecil.

Pada kesempatan kali ini kami akan mencoba untuk menjelaskan tentang 5 kebiasaan yang tanpa disadari bisa membebani keuangan Anda.

5 Kebiasaan yang Mampu Membebani Keuangan Anda

1. Membeli Pizza atau Donat

Kebiasaan ini seringkali dilakukan setelah pulang bekerja, di mana setelah lelah bekerja seharian Anda mulai berpikir untuk membeli makanan yang bisa memperbaiki mood.

Pizza dan donat memiliki harga berkisar Rp100.000 – Rp200.000 untuk satu kotak. Jadi, jika Anda membeli makanan ini setiap minggu, itu artinya sekitar Rp400.000 – Rp800.000 dihabiskan untuk makanan saja.

2. Menaruh Uang di Bank

Membuat rekening tabungan di bank merupakah hal yang lumrah dilakukan banyak orang saat ini. Hal yang tidak disadari adalah uang yang disimpan di dalam bank tidak akan memberikan hasil yang optimal dalam jangka panjang.

Bahkan nilai uang yang Anda miliki akan semakin menurun, karena suku bunga tabungan berada di bawah tingkat inflasi tahunan di Indonesia yang mencapai 6% per tahun.

Daripada Anda menyimpan uang tersebut di bank lebih baik investasikan dana yang dimiliki ke berbagai instrumen yang bisa menawarkan tingkat imbal hasil terbaik dalam jangka panjang.

Hal yang lebih penting dari itu semua adalah potensi imbal hasil yang akan didapatkan mencapai 21.23% per tahun. Tingkat imbal hasil yang berada di atas laju inflasi tahunan dan sangat menguntungkan.

Tidak hanya itu saja, KoinWorks juga menawarkan instrumen investasi dengan tingkat resiko yang bisa dipilih sesuai dengan keinginan.

Semakin tinggi resiko yang berani Anda tanggung, maka akan semakin tinggi potensi imbal hasil yang bisa didapatkan. Cerdas dalam mengelola keuangan!

3. Membeli Barang Saat Permintaan Tinggi

Di Indonesia ada momen-momen tertentu yang membuat permintaan terhadap suatu barang meningkat.

Momen tersebut meliputi tahun ajaran baru, Idul Fitri, dan Natal. Saat Anda membeli pakaian baru di momen Idul Fitri, maka harganya bisa melonjak tinggi karena banyaknya permintaan. Begitu juga saat akan membeli sepatu di momen tahun ajaran baru.

Jadi, kami sangat menyarankan Anda untuk membeli barang yang dibutuhkan tidak mendekati momen dimana harganya melonjak tinggi.

4. Tidak Membuat Anggaran dan Tidak Mengikutinya

Jika Anda tidak memiliki anggaran bulanan, maka kami menjamin Anda tidak akan mengetahui kemana saja pengeluaran tersebut terjadi.

Jadi, milikilah kebiasaan baik dengan mulai membuat anggaran dan mencatat kemana saja pengeluaran dilakukan

Pada awalnya, Anda akan merasa sangat sulit melakukannya. Namun dengan kebiasaan dan dilakukan secara berulang, Anda akan menemukan bahwa membuat anggaran dan mencatat pengeluaran tidaklah sulit untuk dilakukan.

Membuat catatan pengeluaran membuat Anda sadar kemana saja uang tersebut pergi dan itu artinya Anda bisa melakukan tindakan perbaikan saat ada hal yang salah terhadap pola pengeluaran.

5. Terbiasa Membayar dengan Kartu Kredit

Banyak orang yang tidak bisa mengendalikan pola pengeluaran mereka saat menggunakan kartu kredit. Mulailah membiasakan diri Anda untuk membeli barang secara tunai daripada menggunakan kartu kredit.

Kebiasaan membayar secara tunai bisa membantu Anda untuk mengurangi pengeluaran yang tidak perlu.

Tidak hanya itu saja, saat membayar barang secara tunai, Anda tidak perlu lagi khawatir dengan beban keterlambatan kartu kredit, suku bunga bulanan yang harus dibayar, dan beban  kartu kredit yang lain.

Itulah 5 kebiasaan yang tidak disadari bisa membebani keuangan dan anggaran keuangan Anda. Dengan memperbaiki pola pengeluaran dan cara Anda dalam mengelolanya, maka kondisi keuangan akan jauh lebih sehat dari sebelumnya.

Semoga bermanfaat.
Axact

GITEWAN

PT. GITEWAN SARANA TRANSINDO Adalah perusahan Jasa Kirim Mobil Keseluruh Indonesia Terpercaya dan Murah. Mulai sekarang percayakan pengiriman mobil kesayangan anda bersama PT. GITEWAN SARANA TRANSINDO yang sudah berpengalaman di bidangnya, dengan Harga, tarif dan biaya murah.

Post A Comment:

0 comments: